Waralaba Quick Chicken, Bisnis Kuliner Proven Hingga Tahun ke-15

Waralaba Quick Chicken, menjadi salah satu brand resto fried chicken asli Indonesia yang sudah memulai bisnisnya sejak April 2000. Bisnis kuliner yang masuk grup usaha Bedi Corporation itu mengawali kiprah dengan menancapkan outlet pertamanya di wilayah Yogyakarta. Terlahir saat brand kompetitor skala internasional tengah mewabah di tanah air, Quick Chicken membongkar hegemoni bisnis ayam goreng asal negeri paman sam itu, guna memasyarakatkan produk fried chicken kepada semua lapisan masyarakat.

“Saat itu belum ada outlet fried chicken kelas menengah kebawah di Indonesia, bisa dibilang saya (Quick Chicken) pionirnya. Orang-orang saat itu bingung resto fried chicken kok ada di ruko, karena dulu baru ada di Mall dengan brand internasional.” kata pemilik brand Quick Chicken dan grup usaha Bedi Corporation, Bedi Zubaedi.

Perlahan namun pasti, Bisnis Quick Chicken terus berkembang. Hingga tahun 2008 sebagai titik awalnya, mulai bertumbuh outlet franchise perdana milik mitra di wilayah Blitar, Jawa Timur. Sampai kemudian bisnis milik Bedi melanglang buana hingga tersebar di seluruh Indonesia. Sampai akhir 2014 total sudah beroperasi 263 outlet Quick Chicken untuk melayani para pelanggan setianya. Lebih dari setengah dari total outlet yang berdiri adalah milik mitra atau franchisee, sedangkan 70 outlet sisanya milik pusat dari Bedi Corporation.

Waralaba Quick Chicken sukses menjadi pemimpin pasar kuliner Indonesia dikelasnya hingga tahun ke-15 ini, dan mampu bersanding dengan berbagai brand fried chicken kenamaan luar negeri. Walau kompetitor dari brand lokal sendiri sudah banyak, namun Bedi justru mengapresiasi persaingan bisnis yang semakin sengit ini. Menurutnya, makin banyak brand fried chicken lokal yang tumbuh hingga ke pelosok daerah, makin banyak pula pihak yang meedukasi penduduk disekitarnya, untuk mengonsumsi panganan fried chicken lokal yang kaya gizi dan harganya yang terjangkau.

Pengelaman saya di beberapa daerah, masih banyak penduduk setempat yang masih menyebut produk fried chicken dengan sebutan ‘Kentucky’, seperti menyamaratakan dengan brand internasional ternama. Padahal buatan bisnis lokal, ini yang harus kita edukasi kepada masyarakat.” Kata pengusaha yang berpenampilan nyentrik itu. Bedi merendah, bila banyaknya kompetitor yang sejenis turut juga menambah pelajaran dan inspirasi yang bisa dipetik. Lanjutnya, bagaimana seorang pebisnis juga banyak mencontoh orang sebelumnya atau mengadaptasi sistem yang sudah dijalankan.

Waralaba Quick Chicken kini masih fokus dengan pengembangan bisnisnya, dengan target ingin menjangkau beberapa wilayah yang belum tersentuh oleh outlet Quick Chicken. Untuk itu jika mitra ingin bekerjasama, siapkan modal investasi awal senilai Rp310 Juta, biaya tersebut sudah termasuk franchise fee selama lima tahun, perlengkapan restoran, peralatan dapur lengkap, dan fasilitas penunjang lainnya. (adv)

Anda tertarik dengan bisnis kuliner ini?, Kunjungi Waralaba Quick Chicken untuk informasi lebih lengkap.

(Heksa R.P)

Quick Chicken

  • Company: PT. Quick Chicken Indonesia
  • Country: ID
  • Since: 2000
  • Outlet: -
  • BEP: -
  • Franchise Fee: Rp. 50.000.000,-
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about Quick Chicken, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: