Waralaba Bebek Pak Ndut Bersiap Ekspansi Ke Negeri Singapura

Usai sukses merambah pasar luar negeri di Singapura, kali ini waralaba Bebek Pak Ndut berencana membuka cabang disana untuk kedua kalinya. “Kami masih berkonsentrasi untuk buka oulet di Singapura bulan depan, jadi disana bisa ada dua outlet kami yang beroperasi,” ujar Arif selaku direktur Bebek Pak Ndut.

Bebek & Ayam Goreng Sari Rasa Pak Ndut sebagai resto dengan sajian olahan ayam dan bebek, berdiri sejak tahun 1997 sukses memiliki 30 outlet yang tersebar di daerah Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, dan terakhir di Singapura. Waralaba kuliner ini tentu memiliki keunggulan hingga bisa berekspansi ke luar negeri. Bumbu dengan rasa tradisional khas Indonesia merupakan keunggulan tersendiri bagi lidah para konsumen di negeri jiran tersebut.

Meskipun membuka outlet di Singapura, rasa tradisional Indonesia tetap menjadi ciri khasnya. Bumbu yang langsung dikirim dari Indonesia ke Singapura, merupakan usaha Bebek Pak Ndut untuk menjaga kualitas rasa.

Tidak hanya itu, Bebek Pak Ndut pun terus melakukan inovasi untuk memenuhi kepuasan pelanggan. Menu baru yang dikeluarkan oleh Bebek Pak Ndut pada tahun ini yaitu bebek lada hitam dan bebek asam manis. Kesuksesannya di Singapura tak lepas dari kerja keras tim dan adaptasi dengan sistem disana. Arif kembali menjelaskan jika persyaratan bisnis makanan di negeri tetangga tersebut terbilang sangat ketat.

“Pertama kami harus bisa mengikuti peraturan dan regulasi untuk kesehatannya. Kemudian juga dari kehigienisan dan juga sanitatinya tidak lupa untuk diperhatikan. Kesulitan makanan Indonesia untuk masuk luar negeri biasanya karena hal-hal tersebut dan Bebek Pak Ndut berhasil melewatinya,” tambahnya.

Sebagai bisnis kuliner nasional, Bebek Pak Ndut mampu bertahan selama 19 tahun merupakan sesuatu yang cukup membanggakan. Bisnis olahan bebek ini juga terus melebarkan sayapnya dengan membuka outlet dibeberapa tempat. Bisa dilihat bahwa dalam waktu dekat brand ini akan membuka gerai baru yaitu Cimanggis, Salatiga dan Gorontalo.

Mayoritas masyarakat yang menyukai olahan bebek dan ayam membuat usaha ini berpotensi besar. “Semua daerah sangat potensial untuk menjalankan bisnis ini. Karena selama ini kita bisa diterima semua pulau bahkan luar negeri. Bahwa masakan dari Jawa ini susah masuk keluar pulau tidak ada buktinya. Jadi menurut sata semua daerah potensial,” tutup Arif.

Restoran Bebek Goreng ini menawarkan nilai investasi sebesar Rp. 350 juta untuk dipulau Jawa dan Rp. 450 untuk diluar pulau Jawa. Dikenakan royalty fee 5% dan perkiraan balik modal kurang lebih 23 bulan.

 

Bebek Pak Ndut

  • Company: PT. Indo PD Mandiri
  • Country: ID
  • Since: -
  • Outlet: -
  • BEP: -
  • Franchise Fee: -
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about Bebek Pak Ndut, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: