Siap Tambah 4 Outlet! Bisnis Kursus Renang ANAK AIR Masih Menggiurkan

Hal ini menunjukkan potensi bisnis kursus renang masih menyedot perhatian para investor karena memang bisnis kursus renang ini terbilang masih langka dan minim kompetitor.

Hal ini diakui langsung oleh sang owner ANAK AIR, Riandi Ridwan. Menurutnya, ANAK AIR masih mempunyai prospek bisnis yang cerah untuk para investor yang ingin bergabung. “Bisnis ini merupakan bisnis yang langka. Artinya peluang untuk mendapatkan keuntungan masih sangat besar. Ditambah lagi kami menyediak sejumlah SDM yang sangat kompeten,” katanya kepada Franchiseglobal.com.

Berbicara tentang SDM, Riandi mengklaim bahwa tenaga pengajar di ANAK AIR merupakan tenaga pengajar yang sudah melalui proses seleksi. Sehingga, kata Riandi, segala macam teknik renang dan cara mengajar sudah tidak diragukan lagi. “SDM disini pun harus dekat dengan anak-anak. Artinya mereka harus sabar dalam melatih anak-anak,” terangnya.

Hingga tahun 2017 ini Riandi menargetkan kursus renang ANAK AIR akan mempunyai outlet sebanyak 8. Artinya, lanjut Riandi, jumlah murid yang akan ditangani oleh ANAK AIR pun akan bertambah banyak. “Dengan itu peluang usaha ini pun diprediksi bisa meningkatkan profit keuntungan yang maksimal,” tuturnya.

Sekadar informasi, kursus renang ANAK AIR didirikan pada 2010 yang memfokuskan diri pada mengajarkan anak untuk berenang dengan cara yang menyenangkan dan pada kondisi lingkungan yang nyaman, dengan pendekatan bermain yang menyenangkan sambil belajar berenang, serta mengedepankan keahlian dalam diri anak agar bisa aman di dalam dan diluar lingkungan kolam atau air. Anak Air Swim School hadir untuk menjembatani kebutuhan anak dan orangtua akan sekolah renang yang mengajarkan renang secara bertahap dan terstruktur namun disesuaikan dengan kemampuan masing-masing anak dan tidak memberikan beban mental maupun fisik dalam proses belajar berenang diawal masa kanak-kanaknya

Anak Air Swim School memiliki visi mendalam untuk turut serta dalam pengembangan keahlian anak dalam berenang terutama anak-anak di Indonesia dan di Asia Tenggara dan senantiasa melakukan inovasi berkesinambungan untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan, metode belajar, desain dan materi dari fasilitas tempat belajar renang, Sehingga menjadikan kegiatan belajar di Anak Air menjadi kegiatan yang patut dikenang dan memberikan memori yang indah untuk anak dan orangtua anak itu sendiri. 

Klik disini untuk melihat nilai investasi, BEP dan Informasi lainnya. Kursus Renang ANAK AIR.

Anak Air

  • Company: -
  • Country: ID
  • Since: 2009
  • Outlet: -
  • BEP: 2 tahun
  • Franchise Fee: 100 juta
  • Royalty: 12%
  • Others: -

Request Information

To learn more about Anak Air, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: