Semakin Dikenal, Goonting Terus Buka Cabang Baru!

Goonting juga baru saja melakukan soft opening di kawasan Summarecon Digital Center (SDC), Serpong pada Kamis (23/8/2018) kemarin. Sementara untuk grand openingnya sendiri baru akan dilakukan pada 9 September mendatang.

General Manager Goonting, Alese Sandria mengungkapkan bahwa pihaknya telah melakukan promosi baik melalui offline maupun online. Hal ini dilakukan agar masyarakat lebih aware dan mengetahui keberadaan Goonting di sekitarnya.

“Kita buat orang aware dulu sampai grand opening nanti. Kita blast di semua media sosial, terutama di Facebook dan Instagram,” ungkapnya saat dihubungi Franchiseglobal.com via telepon, Jumat (24/8/2018).

Selama soft opening di SDC sendiri, Goonting melakukan promo diskon sebesar 40 persen dan juga promo buy 1 get 1. Promo tersebut berlaku sampai 9 September mendatang.

Selain di SDC, Goonting juga akan membuka cabang barunya di kawasan Mall Daan Mogot dan juga di Plaza Kalibata dalam waktu dekat ini.

“Sekarang masih dalam tahap negosiasi dengan kontraktor untuk renovasi. Akhir bulan ini dimulai, akhir bulan depan selesai, mungkin openingnya di awal Oktober nanti,” katanya.

Goonting sendiri sangat selektif terkait dengan pemilihan lokasi usaha para mitranya. Dimana sasaran utamanya adalah mall-mall yang dinilai peluangnya sangat besar.

“Kalau ruko itu kita selektif banget. Kalau misalnya rame, profil konsepnya pas baru kita oke. Kalau di mall itu lebih cepat dan profitnya juga bagus untuk partner maupun untuk kita,” tambahnya.

Alese menambahkan kalau Goonting untuk kedepannya akan lebih baik dari Ixobox. Dimana dia berharap, gabungan antara Goonting dan Ixobox bisa mencapai 50 cabang sampai akhir tahun ini.

Sekedar informasi, bagi calon mitra yang ingin bergabung dengan jaringan bisnis Goonting, ada dua paket nilai investasi yang ditawarkan, yaitu paket kios dengan nilai investasi Rp200 juta (4 box) dan paket outlet Rp225 juta (5 box).

Investasi tersebut sudah termasuk sistem terpusat dan terkontrol menggunakan vending machine dan dapat akses sales realtime report setiap saat dan CCTV realtime. Selain itu, juga sudah termasuk dekorasi dan perlengkapan standart Goonting.

Menariknya, income yang didapat dari Goonting akan sepenuhnya diberikan untuk mitra. Hanya saja, mitra memberikan sebesar Rp1 juta per bulan per box untuk tiga tahun pertama dan Rp2 juta per bulan per box untuk tiga tahun berikutnya.

Goonting mendapatkan dukungan penuh dari Ixobox Group yang telah memiliki kurang lebih 26 cabang di Mall seluruh Jabodetabek, Bandung, Pekanbaru dan sebentar lagi akan melebarkan sayap ke Surabaya dan Barat serta Timur Indonesia.

Silakan klik Goonting untuk mengetahui nilai investasi, BEP dan informasi lainnya. [ded]

Goonting

  • Company: -
  • Country: ID
  • Since: -
  • Outlet: -
  • BEP: -
  • Franchise Fee: -
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about Goonting, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: