Hawa Gym Targetkan 1000 Cabang Di Tahun 2025

Menjaga kesehatan rupanya bukan hanya sekadar mengonsumsi makanan dan minuman yang bergizi. Tapi olah raga juga merupakan hal penting demi terciptanya pola hidup sehat yang seimbang. Apalagi jika Anda ingin membentuk tubuh yang ideal, maka diet saja belum cukup.

Melihat fenomena tersebut, terkadang alasan malas berolahraga ini bukan hanya karena tidak ada waktu, tapi juga dikarenakan tidak adanya fasilitas yang mendukung. Apalagi, wanita masa kini lebih suka olah raga ekstrem demi mendapai tubuh ideal yang cepat. Alhasil, mereka harus kepayahan menggunakan alat fitness regular. Sadar akan kemauan wanita, salah satu tempat fitness khusus wanita, Hawa Gym berusaha mengabulkan keinginan para wanita.

Berdiri sejak 2001, Hawa Gym yang telah menyediakan semua peralatan fitness berdesain khusus untuk wanita serta penggunaannya disesuaikan dengan bentuk tubuh wanita ini kian lama menunjukan eksistensinya. Kemajuan ini rupanya diakui oleh Mardi, owner Hawa Gym.“Pada semester kedua di tahun 2017, Hawa Gym lebih bagus dari pada semester pertama, karena kita melakukan pembenahan- pembenahan internal mulai dari kinerja, pelayanan, sarana dan lain lain. Sehingga pada semester kedua ini mengalami kenaikan omset dibanding semester pertama,” ungkap Mardi Soemitro, owner Hawa Gym kepada Franchiseglobal.com.

Bahkan, kata Mardi, dari Juli hingga Agustus Hawa Gym telah membuka 4 cabang baru yakni cabang Hawa Gym Singaraja di Jalan Surapati Singaraja, Buleleng Bali, Cabang Hawa Gym Jalan Diponegoro nomor 222 Denpasar Bali, Cabang Adam Gym Jalan Diponegoro nomor 222 Denpasar Bali dan Showroom penjualan alat fitness di Jalan Diponegoro nomor 222 Denpasar Bali. “Sehingga saat ini total terdapat 45 cabang,” ungkapnya.

Kendati sukses menyasar market fitnes kaum hawa, Mardi mengungkapakan jika bukan tidak mungkin untuk persaingan dengan kompetitor terjadi. Oleh karenanya, strategi Hawa Gym untuk tetap eksis, yaitu fokus pada pelayanan ke pada seluruh member, baik member baru maupun yang lama, menjalin kerjasama kerjasama corporate, sosialisai ke masyarakat umum terutama yang berada disekitaran gym, membangun komunitas komunitas senam, selalu mengecek kelayakan alat alat gym, juga aktif menyebarkan kegitan melalui melalui media online.

Hawa Gym juga memiliki inovasi yang akan direalisasikan tahun 2017 ini, inovasi ini kami sebut AHA Academy yaitu tempat untuk mendidik seluruh tim kami yang akan mempunyai sertifikasi dibidang ke instrukuran gym atau fitness yang di akui international,” ungkapnya.

Adapun terkait nilai investasi saat ini , Hawa Gym menawarkan kisaran Rp.400 juta hingga Rp.500 juta, “terkait perubahan nilai investasi belum ada, kecuali ada penyesuaian dengan harga gedung dan lokasi, nilai investasi belum banyak berubah karena melihat di tahun ini perekonomian mulai bangkit,” ungkapnya.

Mardi mengungkapkan karena ini merupakan bisnis yang unik, dan memang banyak dibutuhkan para wanita saat ini serta kehadiran Hawa Gym diklaim sebagai solusi bagi para wanita untuk bisa berolahraga dengan aman dan nyaman, maka para investor tak perlu khawatir dengan prospek bisnis Hawa Gym.

“Kedepannya, tentu harapan kami sesuai dengan filosofi perusahaan, yakni membangun peradaban dengan menebar kebaikan dan memberi manfaat. Semoga apa yang kita targetkan tercapai yaitu di tahun 2025 cabang kita mencapai 1000 cabang seluruh indonesia dan asia, karena kita juga punya rencana eksapansi ke beberapa kota di indonesia, seperti Yogyakarta, Jakarta, Surabaya, Malang, Tangerang, Balikpapan dan beberapa kota lainnya. persiapan kami juga sudah mulai dari pengumpulan data terlebih dahulu dan menggandeng beberapa calon franchise di kota kota tersebut, ” tutup Mardi.

HAWA GYM

  • Company: hawa gym
  • Country: ID
  • Since: 2010
  • Outlet: 39
  • BEP: -
  • Franchise Fee: -
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about HAWA GYM, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: