Franchise Leader Market & Franchise Fastest Growing 2015 Jadi Milik Melia Laundry

Waralaba Melia Laundry & Dry Cleaning kian membuktikan jati dirinya sebagai pemimpin pasar sekaligus menjadi bisnis franchise laundry terbesar di Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan penasbihan Melia Laundry yang diganjar dua penghargaan sekaligus di Balai Kartini, Jakarta Selatan (21/11) pada gelaran IFBC Expo. Bisnis yang berkiprah sejak 1997 ini meraih Franchise Fastest Growing 2015, dan Franchise Market Leader 2015 di kategori bisnis waralaba laundry.

Penghargaan ini pun diterima langung oleh Manager Operational Franchise Melia Laundry, Arum Puspitasari ditengah-tengah acara pameran bisnis waralaba tersebut. Arum mewakili bisnis laundry itu mengatakan, jika dengan penghargaan tersebut pihaknya akan terus berkreasi dan berinovasi untuk menjaga konsistensi bisnis Melia Laundry.

“Alhamdulilah kami bangga dan senang dengan penghargaan (Franchise Fastest Growing dan Faranchise Leader Market 2015) ini. Tentunya kami tidak akan berhenti untuk berkreasi terutama hubungannya dengan pelanggan dan market. Kreasi yang kami maksudkan adalah inovasi dan terobosan baru yang akan kami terapkan setiap kuartal. Jadi akhir tahun kami sudah planning program untuk satu tahun kedepan, “ ujar wanita berkecamata ini.

Lebih lanjut, hal ini tentu berkaitan dengan sengitnya kompetisi bisnis laundry di Indonesia dalam beberapa tahun terakhir. Bertumbuhnya merek-merek baru serta berkembangnya brand laundry lama agar bisa menyodok sang pemimpin pasar, juga menjadi pehatian Melia Laundry untuk tetap bertahan di pucuk singgasana.

Salah satu inovasi dari Waralaba Melia Laundry & Dry Cleaning adalah menyediakan layanan mobil keliling untuk menjemput cucian para pelanggan dari pintu ke pintu. Program ini sudah dilakukan bisnis yang berpusat di Yogyakarta itu, sejak awal 2015 dan akan dikembangkan ke beberapa kota yang tersedia jaringan bisnis Melia Laundry.

“Kami selalu tawarkan program untuk franchisee-franchisee kami. Hal ini terapkan ini agar franchisee atau mitra kami seolah tidak berjalan sendiri dalam menggarap target pasar mereka,” sambung Arum.

Waralaba Melia Laundry & Dry Cleaning menawarkan peluang bisnis dengan pengalaman dan sistem yang sudah teruji sejak tahun 1997. Jika anda tertarik, calon mitra tinggal menyiapkan tinggal menyiapkan investasi senilai Rp 5 juta untuk keagenan dan lokasi tempat sebagai konter untuk menjangkau pelanggan.

Kemudian untuk konsep franchise atau workshop dibanderol investasi senilai Rp500 juta. Biaya itu sudah termasuk franchise fee, peralatan dan mesin operasional laundry lengkap, serta fasilitas penunjang lainnya. (adv)

Klik waralaba Melia Laundry untuk informasi franchise, agen, konter investasi, ROI dan info lengkap lainnya.

(Heksa R.P)

Melia Laundry

  • Company: PT Melia Pilar Utama
  • Country: ID
  • Since: 2004
  • Outlet: -
  • BEP: 2 - 3 Tahun
  • Franchise Fee: Rp. 100.000.000,-
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about Melia Laundry, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: