Waralaba Alfamart Jaring Mitra Lewat Pameran Hingga Rangkul UMKM

Waralaba Alfamart telah sukses mengembangkan bisnis minimarket dengan mendirikan total lebih dari 10 ribu gerai di berbagai daerah di Indonesia. Keberhasilannya ini memang tidak hanya dicapai dengan ekspansi membuka cabang sendiri, namun juga terdapat andil masyarakat atau investor yang bermitra dengan Alfamart secara franchise. Peran mitra dalam mengembangkan jaringan outlet bisnis minimarket tersebut, menyumbang presentase sebesar 30% dari keseluruh gerai yang beroperasi.

Namun jika ditelisik dari segi kebijakan pemerintah soal bisnis waralaba, Alfamart setidaknya membutuhkan tambahan 10% lagi peran mitra dalam hal kepemilikan gerai, agar sesuai dengan acuan kebijakan pemerintah komposisi kepemilikan 60% milik franchisor berbanding 40% milik franchisee. Untuk itu beberapa program telah dicanangkan oleh Alfamart agar pengembangan bisnisnya tetap ideal dan berjalan sesuai dengan target.

Waralaba Alfamart tak hanya bergantung dengan apply dari calon investor saja, bisnis dengna bendera dagang PT. Sumber Alfaria Trijaya itu juga ‘menjemput bola’ ke tengah-tengah masyarakat untuk menjaring calon mitra yang berminat untuk berinvestasi usaha minimarket. Turut serta dalam pameran bisnis dan franchise expo di beberapa penyelenggara juga telah dilakoni oleh Alfamart, hasilnya cukup signiftikan dalam meng-grab­ mitra yang prospek dengan konsep bisnis ritel minimarket tersebut.

Tidak selesai sampai disitu, warlaba Alfamart juga mengembangkan kemitraan dengan pelaku Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), melalui program kerja sama Toko Mitra Alfamart (TMA) yang bertujuan membantu pelaku UMKM agar dapat memiliki bisnis ritel dengan pengelolaan modern, dan sistem kemitraan ini dapat dijangkau dengan modal investasi yang terjangkau.

Seperti dilansir dari Alfamartku.com, Corporate Affairs Director Alfamart Solihin mengatakan, TMA merupakan upaya perusahaan dalam mengembangkan potensi UMKM di Indonesia. “Target yang kami sasar adalah wirausahawan baru dan pemilik toko tradisional yang ingin memiliki usaha dengan format minimarket, namun terkendala dengan modal usaha dan tidak mengerti manajemen ritel modern,” katanya di sela peluncuran TMA di Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) Sukabumi, Rabu (3/6/2015).

Bentuk kemitraan semacam ini sangat dibutuhkan bagi UMKM yang baru akan memiliki usaha atau pemilik toko tradisional yang selama ini kesulitan dalam pengelolaan toko secara modern. Dengan bergabung menjadi TMA, para wirausahawan atau pemilik toko tradisional dibantu dalam pasokan barang, pelatihan, pendampingan dan sistem.

“Untuk bermitra dalam TMA atau melakukan upgrade toko tradisional menjadi format minimarket, modal yang butuhkan berkisar Rp 50 – 76 juta,” imbuhnya.Modal yang diperlukan tergantung dari luas toko atau tipe toko. Untuk tipe A (dengan luas 12 meter persegi) sebesar Rp 58 juta. Untuk tipe B (luas toko 15 meter persegi) investasinya Rp 60 juta. Untuk tipe C (dengan luas toko 24 meter persegi) investasinya sekitar Rp 76 juta.

“Syarat UMKM yang ingin bergabung menjadi TMA yakni telah memiliki lokasi milik sendiri atau sewa minimal tiga tahun dengan bangunan permanen dan lokasi tidak melanggar perda setempat,” tambahnya. (adv)

Klik Waralaba Alfamart untuk informasi franchise, kemitraan, investasi, dan info lengkap lainnya.

(Heksa R.P)

Alfamart

  • Company: PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk
  • Country: ID
  • Since: 1999
  • Outlet: -
  • BEP: 42 bulan
  • Franchise Fee: Rp. 45.000.000,-
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about Alfamart, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: