Target Pengembangan Outlet Waralaba Calais Artisan Bubble Tea & Coffee

Manisnya bisnis minuman di Indonesia masih terus dirasakan hingga kini. Walau makin banyak brand minuman yang berjamuran dan varian rasa yang ditawarkan juga semakin banyak, namun sebagian besarnya hanya sekedar hit and run semata ataupun latah dengan trend yang sedang booming. Akan tetapi beberapa diantaranya masih ada yang terus eksis dan turut berkembang seiring kiprahnya yang menarik minat masyarakat.

Salah satu bisnis minuman yang masih terus menggeliat adalah Calais Artisan Bubble Tea & Coffee. Bisnis yang dimiliki oleh dua pengusaha muda ini, total sudah mengembangkan lebih dari 30 outlet di berbagai wilayah di Indonesia. Perseberan outlet Calais pun merata dari Pulau Sumatra yang tersedia di wilayah, Jambi, Pekanbaru, Lampung, dan Padang. Kemudian untuk pulau Jawa ada di Jabodetabek, Bandung, Semarang, Cirebon, Malang, Solo, dan Yogyakarta.

Untuk di wilayah Indonesia timur, outlet bisnis beverage ini baru tersedia di wilayah Bali, Balikpapan, Makasar, hingga Manokwari. “Sekarang trendnya berangsur-angsur berkembang ke second city seperti kota satelit, karena daya beli masyarakat di sana juga sudah meningkat. Seperti misalnya di Padang dan di Manokwari Papua Barat, Brand besar enggan masuk namun outlet kita ada di sana dan bisa sangat diterima oleh masyarakat di wilayah tersebut,” tutur Billy Kurniawan, salah satu pendiri Calais Artisan Bubble Tea & Coffee.

Memang sejak mewaralabakan usahanya, bisnis yang berdiri sejak 2011 itu cukup ditanggapi secara positif oleh masyarakat luas. Walau mengusung minuman bubble berbahasan dasar teh dan kopi yang sudah jamak di pasaran, namun Calais menggunakan bahan baku pilihan yang sebagian besarnya diimpor langsung dari negara asalnya di Taiwan, kemudian untuk gulanya menggunakan gula fructose yang aman dikonsumsi oleh semua kalangan dibanding gula pasir pada umumnya.

Billy menambahkan untuk 2015 ini Waralaba Calais Artisan Bubble Tea & Coffee memiliki sejumlah target pengembangan outlet yang akan segera dicapai. Lebih lanjut menurutnya, ia menancapkan target penambahan outlet baru total menjadi 40 outlet, hingga Maret 2015 baru terealisasi sekitar total 33 outlet. Penambahan gerai terbarunya ini baru ada di beberapa titik seperti di St Moritz Jakarta Barat, Daan Mogot Apartemen, Malang Town Square, Discovery Mall Bali, dan Cirebon Superblok Mall.

“Masih banyak daerah potensial yang ingin kami sasar, wilayah Medan dan Manado yang sedang menjadi fokus kami. Namun bila ada calon mitra yang berminat dari kota-kota kecil pun kita sangat open, dan akan kita survey dari sisi market,” pungkas Billy.

Calais Artisan Bubble Tea & Coffee, masih memiliki target untuk mengembangkan usahanya ke beberapa wilayah yang masih potensial. Jika calon mitra berminat, siapkan usulan lokasi yang dituju dan modal awal sebagai investasi. Untuk di pusat perbelanjaan luas usaha yang dibutuhkan minimum 35 m2 sampai 40 m2, jika di ruko rata-rata 90m2. Investasi awal dipatok mulai Rp600 juta sampai Rp700 juta. (adv)

Anda berminat? Klik Waralaba Calais Artisan Bubble Tea & Coffee untuk informasi lengkap.

(Heksa R.P)

Calais

  • Company: PT. DEUX ESSENTIAL
  • Country: ID
  • Since: 2011
  • Outlet: 30
  • BEP: -
  • Franchise Fee: -
  • Royalty: 5%
  • Others: -

Request Information

To learn more about Calais, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: