Sepanjang Keuntungan Bisnis Camilan Spanyol Cushy Churros

Cushy Churros adalah bisnis kuliner atau bisnis camilan khas spanyol besutan Denny. Brand yang identik dengan warna kuning ini hadir sejak 2014. Kini, kemitraan Cushy Churros telah menjamur di kota- kota besar mulai dari Supermall Karawaci, Cirebon, Lampung, Makassar.

“Dalam waktu dekat ini, Minggu depan Cushy Churros akan bertambah di Pontianak, minggu depannya lagi di Kudus, dan April di Makassar,” ungkap Denny kepada Franchiseglobal.com

Dibandrol harga Rp 15 ribu- Rp 23 ribu, pelanggan dapat menikmati churros dan cupuff dengan pilihan 6 saus coklat baik milk, dark, hazelnut, strawberry, nutella, aren caramell dan 6 topping berupa almond, teksture cheese, oreo, marshmallow, cookie crumnble, rainblow sprinkle.

“Ada perbedaan antara churros dan Cupuff. Kalau Churros teksturnya renyah, kulitnya lebih crispy dan bagian dalam yang tetap lembut cocok untuk kalangan muda. Sedangkan Cupuff ini merupakan inovasi baru pengembangan churros sehingga teksturnya lebih lembut, fluffy dengan ukuran yang lebih besar biasanya banyak dinikmati para orang tua,” ungkapnya.

Keunikan lain, jika pada umumnya, bisnis kuliner kekinian hanya menyediakan satu jenis produk dalam satu brand, di bisnis Cushy Churros, mitra dapat menjual 9 rasa minuman blend dengan formula khas ala cushy churros, seperti milosaurus, thai tea blend, green tea blend, chocolate blend, cappucinno blend, strawberry blend, taro blend, milk tea blend, mocha blend.

Bisnis camilan yang namanya telah tersohor dikalangan selebriti Indonesia seperti Nikita Willy, Mona Ratuliu, Sivia Azizah, Umi Pipik ini tentunya memiliki prospek menggiurkan selain brand image yang kredibilitas juga mitra tidak dikenakan biaya royalty fee.

“100% keuntungan daripada franchise Cushy Churros kita kasih ke mitra. Kami menawarkan free royalti fee. Namun, calon mitra usaha wajib membeli bahan baku dari pusat guna menjaga kualitas produk tetap konsisten di setiap cabangnya!,” tandasnya.

Dengan sistem kerjasama yang saling menguntungkan, tentunya peluang usaha Cushy Churros ini dapat menjadi rekomendasi bisnis zaman now yang kekinian nan inovatif. Adapun bagi Anda yang tertarik dengan bisnis kemitraan Cushy Churros, terdapat 3 jenis paket bisnis Cushy Churros.

“Paket franchise Cushy Churros ada 3, tipe 35 yakni Rp 35 juta boothnya diperuntukan untuk event seperti bazar, sedangkan tipe 45 yakni Rp 45 juta dan 65 yakni Rp 65 juta bentuk boothnya lebih besar dan terpisah,” katanya.

Adapun detailnya dengan nominal tersebut, mitra berhak mendapatkan bahan baku awal, support alat masak seprti mesin fryer dan mesin churros, training, support promosi dari pusat yang akan menggenjot perkembangan bisnis kemitraan Cushy Churros.

“Kedepan tentunya selain fokus ekspansi dan perluasan market, kami juga planning bahwa seterusnya kita akan lakukan inovasi produk dan layanan,” tutupnya.   

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: