ReFIT Indonesia Siap Buka ReFIT Club Di Jakarta Selatan

PT Mitra Bugar Bersama yang mengusung bisnis waralaba gym dengan konsep affordable gym alias gym yang harganya sangat terjangkau yakni ReFIT Gym kembali menggeliat dengan rencana penambahan cabang terbarunya guna menyokong rencana penambahan 20 cabang ReFIT Club hingga tahun 2020. Januari 2018 ini, franchise fitness ini akan membuka cabang terbaru dan pusat pelatihan instruktur (trainging centre) di Jalan Sepat, Kebagusan, Jakarta Selatan diatas lahan seluas 400 meter persegi.

Hal ini dijelaskan langsung oleh Irawan Amanko selaku Chief Executif Officer (CEO) ReFIT Indonesia. Menurutnya, fasilitas di ReFIT Club di Kebagusan itu, antara lain training centre, cardio area, resistance area, personal training, group exercise class, locker, dan shower. “Investasi cabang ReFIT Club di Kebagusan senilai Rp 1,9 miliar. Cabang ini juga memiliki training centre yang menjadi pusat pelatihan untuk mencetak instruktur atau personal trainer yang kompeten untuk mengembangkan bisnis kebugaran yang bekerjasama dengan korporasi atau individu,” katanya dalam press rilis yang diterima Franchiseglobal.com.

Irawan mengatakan bahwa ReFIT yang berada di Kebagusan itu akan dijadikan sebagai kantor pusat bisnis waralaba fitness ini. Menurutnya, kawasan ini sangat strategis lantaran dikelilingi kawasan perkantoran, perguruan tinggi, serta kawasan perumahan yang potensial sebagai pasar ReFIT Club. “Karena itu, kami membidik kerjasama dengan korporasi secara business to business (B2B) untuk pegawai perusahaan yang ingin berlatih mengolah tubuhnya atau skema business to customer (B2C) bagi individu, seperti penghuni apartemen atau perumahan,” jelas Irawan.

Keberadaan ReFIT Club di Kebagusan itu merupakan salah satu bagian dari rencana manajemen ReFIT Indonesia mengembangkan laju bisnis di tahun depan yang ditargetkan naik sebesar 100% dibandingkan proyeksi omset di tahun 2017. “Sebagai contoh, kami menargetkan jumlah member aktif ReFIT Club di Kebagusan mencapai 500 orang per bulan,” ujar Irawan.

Menurutnya, angka itu merupakan target yang realistis karena lokasi ReFIT Club Kebagusan itu sangat strategis. ReFIT Club, pusat kebugaran yang berkonsep affordable gym ini, membanderol harga keanggotaan yang kompetitif serta disediakan berbagai macam fasilitas, instruktur berstandar nasional hingga internasional. Biaya keanggotaan itu, menurut Irawan, berkisar Rp 175 ribu-Rp 300 ribu per bulan.

Silakan klik ReFIT Gym untuk mengetahui nilai investasi, BEP dan Informasi lainnya.

ReFIT

  • Company: PT Mitra Bugar Bersama
  • Country: ID
  • Since: 2016
  • Outlet: 3
  • BEP: -
  • Franchise Fee: -
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about ReFIT, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: