Rangkul Pakarnya, Kemitraan Procil Kian Diminati

Asupan makanan bergizi di usia emas sang buah hati tentunya menjadi pertimbangan penting bagi para orang tua. Oleh karenanya, sang owner Procil Siti Sahlani mendirkan Procil sebagai produsen bubur organik sebagai bentuk dukungan perhatian pada tumbuh dan kembang buah hati.

Merangkul teknologi pangan untuk menjaga kualitas makanan, Sahlani mengungkapkan jika kemitraan Procil  sangat teliti akan kualitas produk Procil. “Untuk para mitra Procil yang berada di luar pulau Jawa saja batas pengiriman bahan baku hanya maksimal 1 hari,” terangnya.

Bahkan, dilanjutkan Sahlani jika pihaknya telah menjalin kerjasama dengan petani daerah yang mampu menyuplai beras organik Procil dalam skala besar untuk menjaga kualitas bahan baku sekaligus memberdayakan para petani daerah.

Hingga kini, total kemitraan Procil sudah mencapai lebih dari 120 outlet. Bisnis makanan pokok bayi Procil ini memang semakin menunjukan eksistensinya di tengah kesibukan para orang tua yang tidak sempat membuat sarapan untuk para anaknya.

Pasalnya, setelah semakin banyak para investor yang ingin memiliki peluang bisnis Procil, Sahlani berharap kedepannya akan ada master Franchise. “Bagi yang sudah bermitra, tentunya akan ada diskon nilai investasi. Baiasanya 1 investror yang punya kemitraan Procil  lebih dari 3 akan ada diskon 10 persen hingga 15 persen,” tutupnya.

Adapun, nantinya kemitraan Procil bubur organik akan mengikuti pameran franchise IFBC EXPO 2018 di Balai Kartini, Jakarta pada 9 - 11 Maret 2018.

Silakan klik Procil  untuk mengetahui nilai investasi, BEP dan informasi lainnya.

Procil Bubur Organik

  • Company: -
  • Country: ID
  • Since: 2012
  • Outlet: -
  • BEP: -
  • Franchise Fee: -
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about Procil Bubur Organik, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: