Quick Chicken Apresiasi Mitra Lewat Awards

Dalam dunia bisnis, memberikan apresiasi adalah hal lumrah untuk menjaga relasi dan jaringan. Ada banyak cara untuk memberi apresiasi, mulai dari sekadar pujian hingga memberi hadiah. Bedi Corporation yang menaungi franchise Quick Chicken punya cara sendiri untuk mengapresiasi para mitranya, yakni melalui Bedi Corporation Franchise Awards.

Awards ini, selain sebagai bentuk nyata rasa terimakasih dari Bedi Corporation, juga berfungsi sebagai pemacu semangat, agar mitra dapat terus tumbuh dan berkembang bersama. Selain menaungi Quick Chicken, Bedi Corporation sebagai perusahaan yang bergerak di Bidang Franchise Makanan dan Franchise Minuman sejak tahun 2000 juga menauingi brand Huma Ribs Steak and Shake, Quick Coffee, dan Zu Bento.

Bambang Wijiasono, salah satu penerima Bedi Corporation Franchise Awards menyatakan bahwa awalnya ia tertarik memilih Quick Chicken dikarenakan citarasanya yang unik. “Rasa dari Quick Chicken ini sangat menggoda, apalagi brand ini juga sangat kompetitif, ditambah dengan produk, management serta pelayanannya cocok dengan pangsa pasar yang ada,” ujarnya.

Quick Chicken mengawali kiprahnya dengan membuka store yang pertama di Demangan Yogyakarta pada tanggal 22 April 2000. Kemudian store kedua di Mojokerto lalu Magelang dan kemudian Quick Chicken yang telah mumpuni mengembangkan sayap bisnis fast food-nya ke beberapa kota lainnya di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Brand ini sendiri baru diwaralabakan pada tahun 2008, Sejak itu, banyak permintaan dari teman, saudara, bahkan orang tua para franchisee untuk turut menjadi franchisee Quick Chicken.

Selain memberikan awards untuk mengapresiasi mitra berprestasi, pelanggan setia produk-produk dari Bendi Corporation juga mendapat perhatian khusus. Dengan belanja sebanyak nominal tertentu, konsumen akan mendapat kupon yang diundi setiap enam bulan sekali. Bagi 15 orang yang beruntung, sepeda motor sebagai hadiah siap dibawa pulang.

“Promo undian ini sudah dijalankan sejak 2014 dengan total hadiah 15 unit sepeda motor, Tujuh unit diantaranya sudah dibagikan kepada pelanggan yang beruntung di jilid pertama pada bulan Juni 2014. Delapan unit sisanya diundi pada jilid kedua di bulan Januari 2015,” tutur Bedi Zubaedi pemilik holding group Bedi Corporation.

Undian berhadiah yang bertajuk Revolusioner Revo ini, digelar oleh pihak franchisor guna meningkatkan minat para konsumen untuk datang ke gerai Quick Chicken di seluruh Indonesia, dan akan berdampak pada omzet penjualan outlet milik franchisee. Seperti yang diungkapkan oleh Muhammad Gunawan, Marketing Manager Quick Chicken, jika promo undian berhadiah ini menjadi salah satu program marketing dari pusat untuk mensupport keberadaan gerai milik mitra. (Adv)

Tertarik mengembangkan usaha ayam goreng? Silakan klik Quick Chicken atau isi form di bawah ini.

(Eza)

Quick Chicken

  • Company: PT. Quick Chicken Indonesia
  • Country: ID
  • Since: 2000
  • Outlet: -
  • BEP: -
  • Franchise Fee: Rp. 50.000.000,-
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about Quick Chicken, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: