PT. Biru Semesta Abadi Adakan Training Induksi Untuk Karyawan Baru dan Buka Kantor Baru

Menurut Yantje Wongso, Founder dan CEO PT. Biru Semesta Abadi, program pelatihan ini diadakan dengan harapan dapat menghasilkan SDM yang siap mencapai target percepatan dan pertumbuhan 2500 gerai pada tahun 2028.

“Dalam mempersiapkan dan mengembangkan SDM sebagai pemimpin masa depan perusahaan harus dilakukan dengan komitmen tinggi, sehingga training induksi dapat menghasilkan bibit-bibit karyawan yang memiliki kinerja tinggi,” kata Yantje.

Selama empat hari, karyawan baru dijelaskan mengenai keterampilan kinerja yang diinginkan oleh perusahaan demi mencapai fungsi-fungsi pekerjaan yang baik dan teratur serta tercapainya target dan tujuan perusahaan. Tidak hanya itu, program pelatihan ini juga menjelaskan tentang materi nilai-nilai perusahaan serta pemahaman yang jelas terhadap struktur organisasi

Sebelumnya, dalam mempersiapkan percepatan pertumbuhan bisnis Depo Air Minum Biru hingga 2500 gerai dalam kurun waktu sepuluh tahun, PT. Biru Semesta Abadi telah meresmikan Kantor Biru 2 Jakarta, Sabtu (15/06/2019).

Berlokasi di Jalan Macan 102 B, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, kantor ke dua PT. Biru Semesta Abadi di Jakarta ini diresmikan oleh Executive Franchise Depo Air Minum Biru, Helena Wongkar.

Menurut Helena, penambahan kantor cabang ini dilakukan untuk mengakomodasi lebih banyak karyawan agar tercipta lingkungan kerja yang nyaman dan kondusif sehingga dapat meningkatkan produktivitas kerja.

“Suasana kantor baru ini diharapkan dapat meningkatkan semangat dan kinerja bagi seluruh karyawan Biru sehingga dapat mencapai percepatan dan pertumbuhan 2500 gerai di tahun 2028,” kata Helena.

Peresmian kantor baru PT. Biru Semesta Abadi ini merupakan bukti nyata perusahaan akan pertumbuhan yang dialami. Pada semester pertama tahun 2019 ini, Air Minum Biru telah mengekspansi diri dan hadir di 30 kota dengan 381 gerai di Indonesia dengan torehan total produksi air minum isi ulang yang menyentuh 3,7 miliar liter.

Informasi lebih lanjut tentang peluang bisnisnya klik depo-air-minum-biru

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: