Peluang Bisnis Pendidikan, Waralaba Global Art Sudah Beroperasi di 15 Negara

Peluang bisnis pendidikan seakan tak pernah habis untuk dijajaki bila membahas mengenai manfaat yang bisa diperloleh. Setiap insan manusia di belahan dunia manapun pasti membutuhkan pendidikan terbaik bagi dirinya maupun untuk orang disekitarnya. Akses pendidikan bagi setiap orang pun sudah menjadi bagian dari hak asasi yang wajib didapat, dan tak mengenal batasan usia, golongan, kelas ekonomi dan yang lainnya.

Hal ini yang membuat bertumbuhnya lembaga pendidikan formal maupun informal untuk bisa menjangkau seluruh lapisan masyarakat. Lembaga pendidikan informal Global Art adalah salah satunya. Kursus menggambar yang sudah berdiri sejak 1999 ini, sudah concern terhadap dunia pendidikan terutama bagi anak-anak usia sekolah, untuk bisa mengembangkan kreativitasnya melalui konsep art

“Kegiatan menggambar akan meningkatkan imajinasi yang berhubungan dengan pemikiran kritis dan analitis. Kita ingin anak-anak yang punya ide atau gagasan di kepala bisa disampaikan kepada orang lain, kita bisa memberikan beberapa dasar untuk mereka agar bisa menyampaikan hal tersebut dan orang lain bisa mengerti.” Tutur Michael Sandy. Marketing Manager dari Global Art. Perkembangan kursus menggambar ini juga sudah menyebar ke seluruh Indonesia dengan mengoperasikan total lebih dari 100 outlet.

Peluang bisnis pendidikan Global Art, memiliki kurikulum mengajar yang didesain khusus untuk bisa mengolah suatu ide-ide dengan media seni menggambar, terutama bagi anak-anak hingga tingkat advance yang sudah teruji kapabilitasnya. “Kita punya silabus yang telah diakui di dunia internasional dan sudah dipraktekkan di 15 negara, terakhir di Amerika Serikat, dan setahu saya kita satu-satunya kursus pendidikan dari Asia Tenggara yang bisa masuk sana.” Kata Michael.

Kini para orangtua sudah banyak memasukan anak-anak mereka ke lembaga pendidikan informal, agar tumbuh kembang si anak makin variatif di bidang lain dan tidak hanya pandai pada pendidikan formal semata. Indikasi ini terlihat dari banyaknya murid-murid sekolah formal yang juga turut masuk kursus pendidikan informal seperti Global Art, pada setiap tahun ajarannya. “Rata-rata murid Global Art per outletnya  berkisar antara 80 sampai 100 siswa per bulan, hingga di satu outlet pernah mencapai 200 siswa yang masuk  per bulannya.” Pungkas Michael.

Peluang bisnis pendidikan Global Art, membuka peluang kerjasama bagi mitra yang berminat untuk bergabung. Siapkan investasi senilai Rp450 Juta hingga Rp500 Juta untuk bisa bermitra dengan Global Art, Biaya itu sudah termasuk joining fee dengan kerja sama selama tiga tahun.

Anda tertarik? Waralaba Global Art untuk informasi lebih lengkap. (adv)

(Heksa R.P)

Global Art

  • Company: PT Global Indonesia Artistika Tunggal
  • Country: ID
  • Since: 1999
  • Outlet: 600+
  • BEP: ± 24 bulan
  • Franchise Fee: Rp 125 juta untuk 3 tahun
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about Global Art, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: