Mengintip Potensi Menjanjikan dari Bisnis Busana MusliMadani

Berdiri sejak 10 tahun yang lalu, MusliMadani telah menjelma sebagai salah satu distributor busana muslim pria terbaik dengan produk utama baju koko.

“Dari dulu mulainya memang di Tanah Abang. Dan Alhamdulillah sampai sekarang baju koko masih terus berjalan,” ungkap Elsa, owner MusliMadani saat diwawancara Franchiseglobal.com di gelaran Pesta Wirausaha Nasional 2019 di Ancol akhir pekan lalu.

Tapi sejak tiga tahun belakangan ini, lanjutnya, pasar retail di Tanah Abang mulai menurun. Penyebabnya, kata dia adalah karena masuknya pasar online yang lebih memudahkan konsumennya.

“Makanya sekarang saya mulai belajar untuk jualan di online juga,” tambahnya.

Elsa mengatakan, bisnis baju koko yang sudah puluhan tahun ia jalani ini merupakan salah satu bisnis yang menjanjikan. Bagaimana tidak, Elsa menyebut omset yang bisa didapat dari bisnis baju kokonya ini bisa mencapai miliaran rupiah, terutama pada saat momen lebaran.

Saat ini, MusliMadani telah memiliki lebih dari 50 agen yang tersebar di seluruh Indonesia. [ded]

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: