Kantongi Sertifikasi Higienis, Pabrik OTO BENTO Ramai Dikunjungi Mahasiswa & Pelajar

Bisnis waralaba Japanese fast food OTO BENTO ternyata sangat peduli dan begitu terbuka dengan konsep higienis. Betapa tidak, belum lama ini mereka menerima sejumlah mahasiswa beserta dosen dari Deprtemen Peternakan Institut Pertanian Bogor (IPB) guna meninjau langsung pabrik produksi OTO BENTO untuk mempelajari proses pengolahan hasil ternak. Ternyata, bukan hanya mahasiswa IPB yang pernah mengunjungi pabrik produksi OTO BENTO, mahasiswa dari universitas dari luar kota pun ramai berkunjung kesana bahkan hingga anak sekolah dari tingkat TK, SD sampai SMA.

Hal ini diakui oleh pemilik OTO BENTO Antonius Tony kepada franchiseglobal.com. Menurutnya, OTO BENTO sangat peduli dengan higienis. Saat ini, kata Tony, OTO BENTO sangat terbuka bagi semua kalangan untuk datang dan meninjau langsung sambil belajar bagaimana cara pengolahaan hasil ternak. “Terakhir mahasiswa IPB yang datang kemari. Kita sangat bersyukur bisa berbagi ilmu dengan para mahasiswa. Bahkan sejumlah dokter hewan pun pernah datang kesini untuk meninjau langsung juga,” katanya.

Tony menambahkan, anak-anak tingkat sekolah dasar pun banyak yang ramai mengunjungi pabrik OTO BENTO. Menurutnya, hal ini bisa menambah pengalaman tersendiri bagi anak-anak serta menambah wawasan keilmuwan bagi anak-anak. “Biasanya kan kalau kunjungan itu ke restoran. Ini tidak. Mereka berkunjung ke lokasi pabrik sambal dipakaikan sepatu boot, pakai masker pakai baju laboratorium. Hasilnya mereka sangat senang sekali,” terangnya.

Menurut Tony, Mahasiswa dan anak-anak sekolah yang datang ke pabriknya kebanyakan menjadi paham dan mengerti betul bahwa produk dari OTO BENTO memang higienis dan sehat. Sehingga, katanya, semua menu yang disajikan OTO BENTO sudah dijamin kebersihannya dan aman untuk dimakan. “Ini pun sebagai salah satu keunggulan dari produk kita dibandingkan lainnya yang belum tentu punya pabrik produksi yang sudah terjamin kualitas higienis nya,” ucapnya.

Bagi para investor yang sedang mencari peluang usaha franchise, ada baiknya memilih waralaba milik Tony ini. Pasalnya, semua makanan yang dihidangkan sudah melalui proses higienis yang ketat karena OTO BENTO merupakan salah satu bisnis waralaba Japanese fast food yang sudah mempunyai sertifikat higienis.

 

OTO BENTO

  • Company: CV. OTO BOGA JAYA
  • Country: ID
  • Since: 1999
  • Outlet: 40+
  • BEP: 6 - 24 Month
  • Franchise Fee: -
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about OTO BENTO, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: