DIGIKIDZ Selenggarakan Webinar, Dukung Kegiatan Belajar Mengajar Jarak Jauh

JAKARTA, FRANCHISEGLOBAL.COM – DIGIKIDZ, sebuah Learning Center yang sudah memiliki 12 cabang di Indonesia, melalui salah satu program DIGIPRO belum lama ini telah menyelenggarakan webinar sebagai bentuk dukungan kegiatan belajar mengajar jarak jauh, sesuai dengan imbauan pemerintah agar tetap #DirumahAja guna memutus mata rantai penyebaran covid-19 di Indonesia.

COO PT DIGIKIDZ Indonesia, Agung Saputra mengatakan bahwa kegiatan webinar yang khusus ditujukan untuk para guru sekolah di Indonesia ini dilakukan setiap hari Sabtu. Sejauh ini, sudah dua kali kegiatan webinar yang sudah berjalan dengan para peserta yang tak hanya dari Jabodetabek saja, tapi juga dari luar kota.

“Kegiatan webinar ini berawal dari curahan hati para guru yang mulai disibukkan dengan harus menyiapkan materi kelas online setiap harinya. Sementara tidak semua guru memiliki skill dan kemampuan yang mumpuni di bidang teknologi. Dari situ DIGIKIDZ tergerak untuk bisa membekali guru-guru sekolah dengan kemampuan dasar di bidang teknologi yang bisa diaplikasikan dalam proses pembelajaran jarak jauh,” ungkap Agung dalam siaran persnya.

Sejauh ini, lanjut Agung, sudah ada dua topik yang dijalankan. Pertama, membuat materi kelas online dengan power point. Lalu yang kedua, membuat soal ujian dengan google form. “Dengan konsep webinar ini semuanya jadi limitless, sehingga orang dari mana saja bisa bergabung,” tambahnya.

Salah satu peserta webinar dari SD An-Nisa di Tangera Selatan, Devy Lorela menyampaikan bahwa kegiatan webinar ini sangat bermanfaat sekali, terutama untuk membantu mengasah skill dirinya dalam penggunaan teknologi.

“Selain itu materi-materi yang disampaikan juga sangat jelas dan detail,” ucapnya.

DIGIKIDZ sendiri sudah tidak asing lagi di dunia pendidikan. Selain sebagai pelopor pendidikan teknologi dan kreatifitas anak, DIGIKIDZ juga sudah dipercaya sebagai partner dari lebih 60 sekolah ternama di Indonesia seperti, IPEKA, Stella Maris School, HighScope dan juga Kinderland.

DIGIKIDZ adalah pusat pendidikan berbasis teknologi dan kreatifitas untuk anak-anak yang berdiri sejak tahun 2001. DIGIKIDZ mempunyai visi untuk membuat anak-anak Indonesia menjadi The Maker bukan hanya The Consumer. DIGIKIDZ percaya bahwa teknologi hanyalah sebuah alat tapi kreativitas adalah kuncinya. Cara belajar yang tradisional (mencatat dan menghafal) harus diimbangi dengan adanya pengembangan kreativitas anak.

Untuk informasi lebih lanjut perihal peluang bisnis DIGIKIDZ, silahkan klik disini.

DigiKidz

  • Company: -
  • Country: ID
  • Since: 2001
  • Outlet: -
  • BEP: -
  • Franchise Fee: -
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about DigiKidz, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: