De’Tones By Afgan; Waralaba Dengan Manajemen Tim yang Andal

Agar dapat melakukan aktivitas yang efektif dan efisien, tempat karaoke ini jauh-jauh hari telah mempersiapkan sebuah pola manajemen yang unggul. Manajemen memang menjadi prioritas karena sangat dibutuhkan untuk mencapai tujuan perusahan dan juga tujuan franchisee yang ada dalam perusahan tersebut.

Hal ini diungkapkan Handoko selaku Franchise Service De’Tones By Afgan kepada plasafranchise.com beberapa waktu lalu. “Kami mempunyai tim manajemen dan franchise support yang andal dan senantiasa siap membantu para franchisee mulai dari pemilihan lokasi outlet, pra-renovasi, renovasi outlet, seleksi calon karyawan, training, set-up outlet, sampai dengan outlet beroperasional,” ujarnya.

Selain beberapa keunggulan yang dijelaskan diatas, De’Tones juga merupakan tempat karaoke pertama yang membawa nuansa baru yang segar dan berbeda dalam bisnis karaoke keluarga. Anda bisa lihat disemua outletnya, desain interior ruangannya sangat tematik dengan konsep keindahan kota-kota di dunia.

“Untuk saat ini De’Tones sudah sangat bagus, baik dari segi pelayanan, fasilitas dan yang lainnya. Untuk itu, kami akan melakukan inovasi secara terus menerus di dalam pengembangan perangkat lunak karaoke, desain outlet, program marketing, menu makanan dan semua hal yang berhubungan dengan bisnis karaoke,” tambahnya.

Dengan berbagai upaya yang telah dilakukan, target De’Tones selanjutnya adalah memperluas jaringan usaha dengan membuka 20 outlet dalam kurun waktu 5 tahun pertama dan mencapai 150 outlet pada akhir tahun 2038 di seluruh  wilayah Indonesia.

Salah satu hal yang menarik dari usaha ini adalah, sarat untuk menjadi franchisee De’Tones sangatlah mudah. Ada beberapa sarat diantaranya adalah orang yang memiliki kepribadian luar biasa, mencintai dunia entertainment, mampu bekerjasama dengan tim serta siap memperkenalkan gaya hidup baru berkaraoke sebagai suatu hiburan yang sehat. 

De’Tones By Afgan sendiri telah menamawrkan paket investasi untuk dua ruko atau luas minimal 450 m2, dibanderol mulai dari Rp 4,5 Miliar. Kemudian untuk paket tiga ruko atau minimal 700 m2, investasi yang diperlukan mulai dari Rp 5,5 Miliar. 

Biaya tersebut sudah termasuk franchise fee selama lima tahun, royalty feedesain interior, dan fasilitas penunjang lainnya. Pihak De’Tones By Afgan juga akan memberikan support pelatihan, training awal bagi manajemen dan karyawan, hingga media promosi baik di daerah sekitar outlet hingga merambah sosial media. 

 Kunjungi De’Tones By Afgan Family Karaoke untuk mendapatkan informasi yang lebih lanjut.

De'Tones By Afgan

  • Company: PT Kreasi Cipta Suara
  • Country: ID
  • Since: 2010
  • Outlet: -
  • BEP: 2.5 tahun
  • Franchise Fee: 150000000
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about De'Tones By Afgan, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: