Dapoer Roti Bakar Kini Telah Hadir Di Utan Kayu Jakarta

Bisnis franchise roti bakar di Indonesia makin berwarna dalam beberapa tahun terakhir. Apa sebetulnya yang menarik dari usaha roti bakar? Banyak yang berasumsi bisnis roti bakar ini mudah dan tidak membutuhkan banyak modal. Cukup dengan mencari tempat yang strategis, menjual selai dengan roti tawar yang banyak dijual di pasaran dan pemilik hanya perlu duduk manis serta mengharapkan banyak pelanggan yang datang. Keberhasilan menjalani bisnis roti bakar bak semudah membalikan telapak tangan.

Nyatanya fenomena ini sudah tidak berlaku saat ini, karena dewasa ini persaingan di bisnis roti bakar cukup sengit namun menarik untuk diamati. Salah satunya ialah Dapoer Roti Bakar yang dimotori oleh Dhenny Dhelanto. Dapoer Roti Bakar kembali memanaskan panggangan rotinya dengan hadir di salah satu kota di Jakarta yakni Utan Kayu. Outlet di Utan Kayu ini terbilang sangat strategis karena terletak di keramaian dengan jumlah pangsa pasar yang besar dari berbagai kalangan.

Sang owner Dapoer Roti Bakar, Dhenny Dhelanto kepada Franchiseglobal.com mengungkapkan bahwa outlet di Utan Kayu ini merupakan outlet yang ke-7. Menurutnya, Dapoer Roti Bakar siap menambah lagi gerainya lagi untuk bulan depan. “Bulan depan di pertengahan bulannya kami akan buka di daerah Condet tepatnya di raya tengah,” katanya.

Selaku Owner, Dhenny memang sangat hati-hati dalam memilih calon mitra yang ingin bergabung dengan Dapoer Roti Bakar. Menurutnya, hal ini sebagai bentuk menjaga kualitas dari gerai Dapoer Roti Bakar itu sendiri. “Kita sangat selektif dalam memilih mitra,” terangnya.

Diketahui untuk outlet Dapoer Roti Bakar yang berada di Utan Kayu ini dimiliki oleh seorang wanita yang berprofesi sebagai Account Manager di sebuah perusahaan swasta. Wanita yang bernama Fatma ini tertarik untuk menjadi seorang franchisee dari Dapoer Roti Bakar karena memiliki satu konsep bisnis serta inovasi menu yang berbeda dari lainnya. “Saya sendiri tertarik untuk menjadikan bisnis ini karena Dapoer Roti Bakar memiliki cita rasa yang beda dari yang lainnya. Serta support dari franchisor yang sangat mendukung,” katanya.

Untuk memajukan gerainya, Fatma akan melakukan berbagai macam promo untuk menarik perhatian konsumen. Menurutnya, salah stau cara yang terbaik ialah dengan memanfaatkan media sosial seperti facebook atau instagram. “Kita akan buat itu semua mulai dari penyebaran brosur hingga ke media online,” ujarnya.

Menurutnya, selama satu mingguan outletnya dibuka selalu dipenuhi oleh konsumen. Bahkan, kata Fatma, sempat terjadi waiting list karena banyaknya pesanan. “Kami bersyukur banyak yang datang dan sempat beberapa hari itu terjadi waiting list. Semoga kedepannya akan terus ramai,” katanya.

Bagi anda yang mempunyai modal dan memiliki passion kuat untuk berbisnis kuliner roti bakar, ada baiknya anda mencoba bisnis besutan Dhenny Dhelanto ini. Pasalnya, bisnis ini tengah menjadi salah satu icon dari bisnis waralaba roti bakar.

Silakan klik Dapoer Roti Bakar untuk mengetahui informasi nilai investasi dan lainnya.

Dapoer Roti Bakar

  • Company: PD Menara Surya
  • Country: ID
  • Since: 2011
  • Outlet: 5
  • BEP: 10 bulan
  • Franchise Fee: 0
  • Royalty: -
  • Others: 0

Request Information

To learn more about Dapoer Roti Bakar, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: