Bobba Sugar, Minuman Hitz di Solo yang Siap Ekspansi

Franchiseglobal.com - Bisnis minuman Boba memang masih menjadi peluang bisnis yang menggiurkan, terbukti banyaknya brand- brand Boba yang bermunculan. Salah satunya ialah merk usaha Bobba Sugar yang merupakan minuman boba drink yang laris di kota Solo.

Seiring permintaan pasar yang besar, kini Bobba Sugar membuka peluang waralaba bagi siapa saja. Berawal dari sang manajer yang mencicipi minuman boba di luar negri, lalu dengan eksperimen yang matang lahirlah Bobba Sugar.

Konsep penyajian fresh-to-cup, sejak outlet pertama bulan Mei 2019, sekarang sudah ada 5 outlet yang diserbu pembeli setiap harinya.

"Permintaan masih tinggi, setaip bulan penjualan semakin meningkat, makanya kita buka peluang francise,” ucap Kevin manajer Bobba Sugar.

Dengan pesaing yang cukup banyak, manajer muda ini yakin Bobba Sugar akan tetap meningkat penjualanya.

“Bobba Sugar memiliki manajemen yang kuat, bukan boba murahan, selalu ada rasa baru, jangan kawatir kita akan support mitra francise kami,” imbuh Kevin.

Dalam website resminya, brand ini mempunyai 22 varian yang berbeda dengan beberapa signature drink. Chocolate Bobba dan Signature Brown Sugar Coffe Bobba masih menjadi primadona, tapi muncul varian Tokki Bobba yang sekarang mulai naik penjualanya.

“Varian Bobba Sugar banyak, kita punya signature yang berbeda dari competitor, rasa boleh diadu,” tambah Kevin.

Semua keyakinan Bobba Sugar tak lepas dari pengalaman mereka dalam bisnis Food and Beverages . Selama ini manajemen telah mengelola restoran di Kota Solo. Kota dengan pangsa pasar yang kompleks, menuntut kualitas dan harga terjangkau. Bobba Sugar sendiri bisa mengambil hati pecinta kuliner di Solo. Maka dari itu, francise sangat terbuka melihat dapat ditembusnya kota asal Presiden Jokowi ini.

“Bisa lihat outlet kita di Solo, atau hubungi kita di instagram,” tutup Kevin.

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: