Bisnis Pempek Ini Siap Lebarkan Sayap Ke Bali Dan Makassar

Bagaimana dari bisnisnya? Ternyata bisnis nya pun segurih rasa pempek tersebut. Buktinya, salah satu brand bisnis pempek yang namanya sudah terkenal di seantero negeri ini yakni PEMPEK FARINA terus melebarkan sayapnya ke luar pulau Jawa.

Brand bisnis pempek yang sudah eksis selama 22 tahun ini siap terbang ke Bali dan Makassar pada bulan mei mendatang. Artinya, bisnis pempek ini memang banyak yang minat dan keuntungannya pun cukup signifikan. Hal ini diutarakan langsung oleh sang owner PEMPEK FARINA, Billy Firmansyah. “Pembukaan baru PEMPEK FARINA diupayakan pada bulan Mei mendatang di Bali dan Makassar,” katanya kepada Franchiseglobal.com.

Billy menambahkan, outlet yang akan dibuka di dua kota itu ialah murni milik franchisee. Sehingga, nama besar PEMPEK FARINA pun siap menyambangi pulau dewata dan Sulawesi. Bukan tak mungkin jika brand bisnis pempek ini akan terus melebarkan sayapnya ke pulau lain. Saat ini jumlah cabangnya pun sudah ada 22 cabang.

Peruntungan bisnis berbahan dasar ikan tenggiri ini memang sangat menggiurkan, terlebih masyarakat Indonesia memang menyukai segala macam kuliner yang unik dan khas tradisional. Artinya, dengan membuka bisnis pempek ini, celah untuk mendapatkan profit keuntungan sangat terbuka lebar.

Bagi para mitra yang bergabung dengan PEMPEK FARINA pun pastinya akan dibantu oleh team support dari pusat. Pasalnya, Billy menginginkan mitranya mendapatkan hasil positif sama seperti hasil yang mereka dapatkan selama ini. Sehingga, bisa dikatakan pola bisnis pempek ini terukur dalam menjalankan bisnisnya.

Dengan didukung sejumlah variasi menu andalannya, PEMPEK FARINA menyediakan semua produk yang dibuat dari bahan berkualitas termasuk ikan tenggiri yang menjadi bahan dasarnya. Tidak heran jika banyak pelanggan yang ogah berpaling ke lain tempat jika sudah merasakan nikmatnya Pempek racikan rahasia dapur turun temurun yang bercampur saus cuko yang berwarna hitam kecoklat-coklatan.

Bisnis PEMPEK FARINA ini dibagi menjadi dua konsep yakni ruko dan stand alone. Untuk ruko nilai investasinya diangka 560 juta rupiah sedangkan untuk Stand Alone nilai investasinya diangka 650 juta rupiah.

Klik Waralaba Pempek Farina untuk informasi franchise, kemitraan, investasi dan info lengkap lainnya.

Pempek Farina

  • Company: Prima Boga Nusantara Inti
  • Country: ID
  • Since: 1994
  • Outlet: 20
  • BEP: -
  • Franchise Fee: -
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about Pempek Farina , request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: