Besarnya Potensi Agenpos di Pulau Terluar Indonesia

Potensi layanan jasa kurir menyimpan peluang besar seiring dengan semangat pemerintah membangun infrastruktur. Tjahjaning Seno, Manager Pengembangan Agenpos Indonesia menjelaskan bahwa hal ini adalah pintu kesempatan mencari peruntungan bagi para calon mitra yang hendak memulai bisnis di bidang jasa.

Besarnya pangsa pasar yang dapat digarap oleh calon mitra Agenpos Indonesia meliputi pulau-pulau terluar, dimana arus perputaran barang dan uang masih sangat terbatas. Dengan dukungan koneksi administrasi dalam negeri dan kerjasama jaringan di sebanyak 130 negara milik PT Pos Indonesia, para calon mitra Agenpos Indonesia di pulau terluar ini bisa mendapatkan manfaat.

Selain tentunya keuntungan finansial, calon mitra Agenpos Indonesia di daerah terluar pun punya peran membantu masyarakat sekitar dengan memudahkan arus informasi, keuangan, dan barang. “Ini sejalan dengan visi dan misi dari PT Pos untuk memberdayakan masyarakat menengah kebawah,” ungkap Seno.

Selain itu, pesatnya perkembangan bisnis e-commerce yang melayani jual-beli tanpa perlu bertatap muka menjadikan jasa pengiriman barang semakin dibutuhkan, lagi-lagi ini adalah peluang yang bisa dimanfaatkan calon mitra Agenpos Indonesia. Belum lagi dengan sasaran pasarnya menyasar semua lapisan masyarakat dan sudah terintegerasi dengan kantor pos yang berjumlah ribuan outlet, sebuah nilai plus bagi mitra untuk bisa berwirausaha.

“Target pasar kita all segment, jangkauan pelayanan kita untuk semua kalangan masyarakat, karena Agenpos ini bisa beroperasi hanya dari rumah sekalipun. Lalu jam operasionalnya tidak terbatas, bisa buka sampai 24 jam dan 7 hari dalam seminggu.” Papar Sandra Partiwi, bagian Fungsional Agenpos Indonesia.

Peluang usaha Agenpos Indonesia membutuhkan Investasi dalam kisaran tipe UMKM, diperlukan modal senilai Rp 12,4 Juta untuk bisa menjalankan unit usaha dari BUMN ini. Biaya tersebut nantinya akan digantikan dengan seperangkat peratalan operasional dan deposit untuk layanan keuangan. Jika mitra sudah memiliki sebagian perangkatnya, modal investasi tersebut bisa berkurang dari harga awal.

“Contohnya, jika calon pengelola Agenpos sudah memiliki PC/Notebook yang sesuai dengan spesifikasi yang telah disebutkan, sehingga nilai investasi sejumlah Rp 12,9 juta berkurang. Dalam hal ini calon pengelola tersebut tinggal melengkapi perangkat yang belum tersedia, sesuai dengan persyaratan,” jelas Seno.

Agenpos Indonesia, juga memberikan support dan pelatihan bagi mitra dalam menjalankan usahanya. Pembinaan entrepeneurship dilakukan oleh konsultan bisnis ternama melalui seminar dan workshop. Mitra pun bisa mengadaptasi media promosi milik Agenpos Indonesia, untuk menunjang keberadaan usahanya agar bisa lebih dikenal oleh masyarakat di sekitarnya. (adv)

Tertarik menjadi mitra Agenpos Indonesia? Untuk info lebih lengkapsilakan isi form dibawah ini.

(Eza)

AGENPOS

  • Company: -
  • Country: ID
  • Since: -
  • Outlet: 2.324 Agen
  • BEP: -
  • Franchise Fee: -
  • Royalty: -
  • Others: -

Request Information

To learn more about AGENPOS, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: