Apa Saja Keunggulan yang Ditawarkan Peluang Bisnis Carvil Bagi Mitra?

Peluang bisnis fashion kini kian menarik untuk digeluti bagi banyak calon pengusaha. Bagaimana tidak, tren produk fesyen kini menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat sehari-hari. Layaknya bisnis makanan dan minuman yang tidak pernah berhenti berdenyut, bisnis dari sektor tekstil ini juga tak pernah surut dan terus bergerak dinamis tanpa melihat musim.

Lihat saja kiprah dari PT Carvil Abadi yang dikenal memasarkan produk alas kaki dengan merek Carvil. Sejak 1978, produk Carvil telah menemani masyarakat Indonesia soal pemenuhan kebutuhan alas kaki berkualitas.

Namun lambat laun, bisnis yang terkenal dengan jargon “tetap yang terbaik” tersebut, tidak hanya memasarkan produknya secara ritel di pasaran, namun juga fokus dengan pengembangan bisnis melalui store project. Dari sini Carvil juga membuka peluang bisnis secara kemitraan, bagi calon investor yang ingin menggeluti bisnis fashion.

“Dalam rangka untuk lebih dekat  dan lebih  bermanfaat bagi masyarakat  luas, kami menawarkan peluang kerja sama untuk memiliki jaringan toko carvil kami,” Kata Ivan Kong, General Manager Marketing PT. Carvil Abadi.

Dengan nama besar brand Carvil yang telah dikenal luas oleh masyarakat Indonesia, dan juga pengalaman di bisnis fashion, tentu peluang bisnis ini tak dibisa ditinggalkan begitu saja. Selain itu beberapa keunggulan lain dari sistem kerjasama waralaba Carvil meliputi; Bagi hasil (profit sharing) hingga 12 persen dari omzet. Kemudian proyeksi cepat balik modal mulai dari 7 sampai 8 bulan.

Selain itu sistem kemitraan Carvil juga tidak dikenakan biaya franchise fee, royalty fee, perizinan usaha dan perikalanan. Belum lagi jika calon investor sudah menjadi mitra Carvil, mitra juga tidak dikenakan biaya operasional toko seperti gaji pegawai, biaya tagihan listrik, air, kebersihan, keamanan dan lain sebagainya.

Kemudian Carvil sebagai franchisor juga tidak akan membiarkan mitra mengelola bisnisnya sendiri. Beberapa support yang siap diberikan franchisor kepada mitra meliputi; support operasional yang bisa dilakukan oleh mitra maupun oleh pusat. Lalu kontrol administrasi penjualan dan keuangan yang transparan dan berbasis sistem.

“Tahun ini kami kembangkan sistem baru berupa kerjasama waralaba operate by franchisee. Selama ini franchise Carvil memakai sistem operate by franchisor, jadi bagi mereka yang ingin aktif dalam mengembangkan bisnisnya, bisa terjun langsung mengelola operasional outlet mereka. Sehingga mereka ada aktifitas dan bisa mengembangkan bisnis milik mereka sendiri,” pungkasnya.

Kini Carvil cukup sukses menjaring mitra-mitra potensial diberbagai kota dengan total mengoperasikan lebih dari 110 gerai. Bila anda tertarik, kemitraan Carvil menawarkan peluang bisnis dengan investasi mulai dari Rp100 juta. Kemudian siapkan tempat seperti ruko atau kios dengan luasan sekitar 60 m2 sampai 100 m2. (adv)

(Heksa R.P)

CARVIL

  • Company: PT. Carvil Abadi
  • Country: ID
  • Since: -
  • Outlet: -
  • BEP: 7-8 Bulan
  • Franchise Fee: -
  • Royalty: 0%
  • Others: -

Request Information

To learn more about CARVIL, request information today!

DISCLAIMER
FranchiseGlobal.com tidak bertanggungjawab atas segala bentuk transaksi yang terjalin antara pembaca, pengiklan, dan perusahaan yang tertuang dalam website ini. Kami sarankan untuk bertanya atau konsultasi kepada para ahli sebelum memutuskan untuk melakukan transaksi. Tidak semua bisnis yang ditampilkan dalam FranchiseGlobal.com menerapkan konsep franchise semata, melainkan menggunakan konsep franchise, lisensi, dan kemitraan.

Member of:

Organization Member:

Media Partner:

Our Community: